√ BERIKUT JENIS-JENIS KERAMIK LANTAI RUMAHgedung arsitektur: BERIKUT JENIS-JENIS KERAMIK LANTAI RUMAH

Sabtu, 03 Agustus 2019

BERIKUT JENIS-JENIS KERAMIK LANTAI RUMAH


Berikut Jenis-jenis Keramik Lantai Rumah

Pemilihan keramik untuk lantai rumah merupakan pekerjaan khusus yang banyak diperhatikan baik oleh sang arsitek maupun pemilik rumah langsung. Dengan pemilihan keramik yang tepat, tentu akan menghasilkan visual dari keindahan lantai rumah. Berikut dibawah ini paparan mengenai keramik dan jenis-jenisnya yang creohouse rangkum dari beberapa sumber.

Kata Keramik awalnya berasal kata keramikos, yang artinya suatu wujud atau bentuk yang terbuat dari tanah liat dan telah mengalami proses pembakaran untuk pengerasan-nya. Bahasa tersebut berasal dari bahasa Yunani. Memang sebetulnya sebagaimana yang kita tahu bahwa keramik banyak sekali jenisnya dalam hal fungsi. Namun kali ini kami hanya membatasi untuk hanya membahasa Jenis Jenis Keramik Untuk Lantai.

Anda pasti sering mendengar istilah keramik KW 1, KW 2, bahkan KW 3. Dan istilah itu biasanya membingungkan bagi orang yang awam. Jangankan jenis serta kualitasnya, bahkan ciri-ciri fisiknya saja, masih banyak orang yang belum mengerti. Sebetulnya sederhana saja bahwa keramik dengan label KW adalah istilah untuk menunjukkan kualitas. Semakin tinggi angka label tersebut berarti semakin bagus kualitas serta fisiknya, semisal KW 1 lebih bagus jika dibanding KW 2 dan begitu seterusnya. Yang biasa kita temukan di pasaran untuk jenis-jenis keramik lantai adalah sebagai berikut di bawah ini:

1. Keramik Biasa
Jenis keramik seperti ini amat mudah ditemukan di pasaran, karena diproduksi memang jauh lebih tinggi jika dibanding dengan keramik jenis lain. Bahkan bisa ditemukan di toko bangunan kecil sekalipun. Untuk ukuran>> Keramik Biasa ini cukup beragam, mulai dari ukuran 30 cm persegi sampai dengan 80 cm persegi. Ada juga yang berukuran memanjang, salah satunya seperti keramik ukuran 15 cm X 30 cm.

2. Keramik Teraso
Keramik jenis ini termasuk yang paling digemari, bahkan dari era 70’an. Keramik teraso juga disukai oleh masyarakat yang menginginkan penampilan etnik dan tradisional. Ukuran yang ada dipasaran cukup beragam mulai dari keramik berukuran 20 x 20 cm sampat dengan ukuran 60 x 60 cm. Biasanya jenis ini sering kita temui di rumah makan, cafe bahkan villa yang ber-arsitektur tradisional, mediteranian atau bahkan klasik.

3. Keramik Granit Alam
Biasa digunakan oleh masyarakat dari kalangan menengah sampai kalangan atas. Dari segi keindahannya memang cukup baik untuk membuat rumah Anda tampil lebih asri. Sebab jenis keramik ini termasuk hasil tambang dari alam dan tentunya dalam hal harga adalah termasuk yang paling mahal jika dibandingkan dengan jenis lain.

4. Keramik Homogeneous Tile
Keramik homogeneous tile merupakan keramik yang dibuat meniru bentuk fisik batu grani alam atau marmer. Di pasaran jenis keramik ini umumnya dengan ukuran besar sesuai trend saat ini. Seperti ukuran 40 x 40 cm, 60 x 60 cm, bahkan ada sampai berukuran 100 x 100 cm.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

iklan feed

Delapan Elemen Konstruksi Bangunan yang Perlu Anda Pahami Sebelum Membangun Rumah

Konstruksi bangunan adalah keseluruhannya, yang terdiri dari beberapa komponen penting. Atau, dengan kata lain, konstruksi bangunan adalah s...